Saturday, December 22, 2012

Iklan di Inbox Facebook | Social Media



 
Saat ini Facebook sedang mencoba 'layanan' barunya yang memungkinkan kita untuk mengirimkan pesan di inbox, bahkan ke orang yang bukan 'teman'. Layanan ini mengharuskan penggunanya membayar sebesar $1 sekali kirim pesan. 

Saat ini, apabila kita mendapatkan pesan dari orang yang tidak kita kenal, atau dari 'mass message', semoga anda sudah tau, larinya ke Other (see pic). 'Other' ini berfungsi seperti spam folder di inbox email kita. Dengan adanya layanan berbayar ini, semua message yang tadinya/seharusnya masuk ke spam, akan bisa masuk ke inbox.

Layanan seperti ini sebetulnya sudah dilakukan oleh LinkedIn khusus untuk akun premiumnya. Tetapi, menurut saya, Facebook jauh berkesan vulgar dengan monitize hampir semua layanan di websitenya. Jangan lupa, anda juga sekarang bisa membayar $7 agar postingan status bisa dilihat oleh lebih banyak orang.

Jadi bersiap saja, sebentar lagi inbox kita akan dipenuhi oleh iklan, iklan dan iklan lagi. Karena untuk advertising agency, ini berarti jangkauan yang lebih akurat daripada hanya melalui facebook ads. Orang mungkin gak cermat dengan facebook ads di sebelah kiri, tapi setiap orang pasti akan buka inbox nya.

Baca juga :


 
 

Wednesday, December 19, 2012

Kebijakan Baru Instagram Yang Kontroversial

Kebijakan baru Instagram yang akan mulai berlaku pada tanggal 16 Januari 2013 sangat mengecewakan penggunanya. Di dalam kebijakan baru nya, Instagram diperbolehkan untuk memakai foto yang di upload penggunanya untuk kepentingan bisnis Instagram, seperti pemakaian foto tersebut untuk kepentingan iklan.

Awal tahun ini, Instagram dibeli oleh Facebook dengan harga lebih kurang $1M, dalam kebijakan barunya, foto-foto yg diupload juga bisa dipakai oleh Facebook. 

Dalam rilisnya, bahkan National Geographic memutuskan untuk berhenti memposting gambar di Instagram dikarenakan kebijakan baru ini. National Geographic mempunyai 640.000 lebih followers di Instagram. Mengingat reputasinya, keputusan @NatGeo untuk tidak berhubungan dengan Instagram sangat dimaklumi oleh berbagai pihak.

Pengguna Twitter banyak yang protes dengan kebijakan ini. Akun @YourAnonNews yang sering dihubungkan dengan komunitas hackers dunia Anonymous menyerukan un-install Instagram di smart phones. Harstag #BoycottInstagram juga menjadi trending topic dalam beberapa hari terakhir ini.

Berikut cuplikan kebijakan baru Instagram yang menjadi kontroversi :


Biarpun demikian, CEO Instagram Kevin Systrom menyatakan Instagram tidak pernah mempunyai maksud untuk menjual photo-photo penggunanya.

Monday, December 17, 2012

Panduan Lengkap Exoclick | Media Buy

Panduan Exoclick ini adalah posting pertama saya di blog saya yang ini. Buat yang ingin mendalami Media Buy di CPA, terutama untuk adult offer, hukumnya adalah wajib untuk mengetahui detail mengenai Ad Network yang satu ini. Nah, hari ini saya akan khusus membahas salah satu adserver yang paling uhuiii di jagad adult traffic : Exoclick.

Sistem kerja adult adserver macam ini, saya coba gambarkan secara mudah, adalah dengan memasang iklan di situs-situs adult. Situs2 itu mempunyai space iklan yang dikelola oleh pihak ketiga. Exoclick salah satunya. Tapi jangan berpikir pasang iklan itu seperti billboard besar di sepanjang jalan tol, iklan digital ini dijual per impresi - CPM (per 1000 kali dilihat orang) atau per klik - CPC. Di tahun 2011, Exoclick mempunyai total 1,7 milyar impresi setiap hari. Ini saatnya gua musti bilang WOW! Sambil koprol!

Exoclick didirikan tahun 2006 oleh Benjamin Fonze. Perusahaan yang berbasis di Barcelona ini mempunyai keunikan yang membuatnya menjadi salah satu menyedia traffic favorit saya. Yang jelas, selain opsi media buy di network, exoclick juga menyediakan opsi direct media buy. Dan yang paling menyenangkan, Exoclick menyediakan traffic dengan sangat murah, bisa sampai 0.05c atau bahkan kurang apabila running di RON traffic.